Memahami Karakteristik Ilmu Kimia

Memahami Karakteristik Ilmu Kimia

Seperti telah dijelaskan sebelumnya (Memahami Ilmu Kimia Dan Peranannya) Bahwa ilmu kimia merupakan bagian dari ilmu pengetahuan alam yang mempelajari struktur dan sifat materi (zat), perubahan materi dan energi yang menyertai perubahan tersebut. Struktur atau susunan materi mencakup komponen-komponen pembentuk materi dan perbandingan tiap komponen dalam materi, serta menggambarkan bagaimana atom-atom penyusun materi tersebut saling bergabung atau berikatan. Sifat materi mencakup sifat fisis (wujud dan penampilan) dan sifat kimia. Sifat suatu materi dipengaruhi oleh susunan dan struktur dari materi tersebut dan perubahan materi meliputi perubahan fisis (wujud) dan perubahan kimia (perubahan yang menghasilkan zat baru). Dalam proses perubahan struktur selalu dilibatkan energi yang menyertai perubahan materi tersebut, bagaimana proses dan besarnya energi yang terlibat, serta asal-usul energi tersebut dihasilkan atau dierlukan.

Baca juga : Menerapkan Prinsip-Prinsip Metode Ilmiah Untuk Memahami Fenomena Kimia

Ilmu kimia berkembang melalui eksperimen. Oleh karena itu, ilmu kimia selain berisi tentang produk-produk ilmiah (fakta, prinsip, hukum-hukum dan teori) juga memuat proses-proses ilmiah. Di samping produk dan proses ilmiah, di dalam ilmu kimia juga dibahas bagaimana penerapan produk dan proses ilmiah tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan manusia. Ilmu kimia dipelajari dan dikembangkan dengan metode yang biasa digunakan oleh para ilmuwan dalam memperoleh ilmu pengetahuan, yang dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah dan disebut sebagai metode ilmiah.

Berdasarkan penjelasan singkat di atas jika dianggap masih agak kurang dan ada yang mau ditanyakan atau disampaikan silahkan boleh disampaikan atau didiskusikan di kolom komentar di bawah.

Dg Tiro
Dg Tiro Bukan siapa-siapa, hanya orang biasa yang sedang belajar untuk selalu bisa bermanfaat bagi orang lain terutama orang-orang terdekat.

Posting Komentar untuk "Memahami Karakteristik Ilmu Kimia"