Uji Kompetensi BAB III Ikatan Kimia (9)


Soal sebelumnya (Uji Kompetensi BAB III Ikatan Kimia (8))

IV. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan tepat.
111. Bagaimana cara atom-atom berikut untuk mendapatkan kestabilan ?
a. 12Mg
b. 17Cl
c. 15P
d. 8O
e. 14Si

112. Gambarkan bagaimana terjadinya ikatan pada senyawa KF dan AlCl3.

113. Mengapa atom-atom logam yang bergabung dengan atom-atom non-logam akan membentuk ikatan ion ?

114. Sebutkan sifat-sifat umum senyawa ion.

115. Mengapa atom-atom non-logam yang bergabung dengan atom-atom non-logam akan membentuk ikatan kovalen ?

116. Dengan menggunakan rumus titik elektron (struktur Lewis), gambarkan ikatan yang terjadi pada molekul-molekul berikut ini. Tentukan jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas, serta tunjukkan manakah ikatan kovalen dan ikatan kovalen koordinasinya.
a. NH3
b. SO3
c. H2CO3
d. PCl3
e. N2O3

117. Jelaskan dengan menggunakan struktur Lewis, mengapa senyawa ICl3 dan CO tidak memenuhi aturan oktet.

118. Apa perbedaan dari ikatan kovalen dan kovalen koordinasi ?

119. Jelaskan, manakah di antara molekul-molekul di bawah ini yang tidak mengikuti kaidah oktet.
a. CO2
b. SF4
c. NO
d. BeF2
e. SO3

120. Molekul NH3 dapat bergabung dengan molekul BF3 membentuk NH3BF3. Gambarkan rumus titik elektron dari molekul NH3 dan molekul BF3 serta molekul NH3BF3. Tunjukkan ikatan kovalen dan ikatan kovalen koordinasi pada senyawa NH3BF3.

121. Manakah di antara molekul-molekul berikut yang merupakan molekul polar dan non-polar ? Jelaskan alasannya.

122. Jelaskan mengapa molekul SF2 bersifat polar sedangkan molekul SF6 bersifat non-polar.

123. Tentukan jumlah pasangan elektron ikatan dan jumlah pasangan elektron bebas yang terdapat pada molekul I2, H2S, SO2, dan IF3.

124. Dengan mempertimbangkan harga energi ionisasi dan afinitas elektron dari masing-masing atom, perkirakan ikatan apa yang terjadi pada senyawa-senyawa berikut.
a. CS2
b. MgO
c. CaH2
d. CuS
e. BrF3

125. Jelaskan hubungan antara ikatan yang terjadi pada logam dengan sifat logam sebagai penghantar listrik yang baik.

126. Ramalkan bentuk molekul dari :
a. SF4
b. IF3
c. SO3

127. Di antara molekul berikut, manakah yang mempunyai sudut ikatan lebih besar :
a. NH3 atau CH4
b. H2O atau CO2
c. PCl3 atau BCl3

128. Atom A (nomor atom 16) dan atom B (nomor atom 18) bergabung membentuk senyawa AB2. Tentukanlah :
a. Jenis ikatan yang terdapat pada AB2
b. Jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas
c. Bentuk molekul AB2 disertai gambarnya

129. Manakah di antara pasangan berikut yang anda harapkan mempunyai titik didih lebih tinggi :
a. O2 atau N2
b. SO2 atau CO2
c. HF atau HI

130. Gaya Van Der Waals jenis apa yang terjadi antara :
a. Molekul HCl dengan molekul HCl yang lain
b. Molekul H2O dengan molekul CO2
Dg Tiro
Dg Tiro Bukan siapa-siapa, hanya orang biasa yang sedang belajar untuk selalu bisa bermanfaat bagi orang lain terutama orang-orang terdekat.

Posting Komentar untuk "Uji Kompetensi BAB III Ikatan Kimia (9)"